Rabu, 27 Juli 2011

Kue Nagasari


Gimana pendapat anda setelah melihat gambar di atas? haha, pasti tidak berselera makan ya karena ada bekas gigitan ane? Akan tetapi jangan salah, kue tradisional ini enak lho, kesukaan ane dari kecil, namanya Kue Nagasari. Kalau anda sedari kecil tinggal di kota besar, pasti tidak tahu dengan jajanan pasar yang satu ini, tapi kalau orang desa seperti ane ini ya pasti sangat akrab dengan kuliner satu ini.

Kue Nagasari merupakan kue tradisional yang sangat familier sekali bagi masyarakat didaerah pedesaan, karena kue nagasari ini merupakan kue turun – temurun dari jaman nenek moyang. Kue ini sangat jarang ditemukan diswalayan atau tempat belanja yang besar, karena kue ini biasanya dapat ditemukan dipasar atau tempat penjualan kue tradisional. Kue nagasari ini terbuat dari tepung beras dan isinya terdapat pisang, rasanya manis dan membuat ketagihan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar